Follow me on Facebook! Follow me on Twitter!
 7projectsdistro.com - Toko Kaos Distro Online Terlengkap Termurah dan Terpercaya

Analisa Implementasi Electronic Commerce Terhadap Penjualan Pada Pt. Purnama Indah Punten Hotel

PanduanTOEFL Terbaik dengan Metode MindMap
1.1. Latar Belakang Analisa Implementasi Electronic Commerce Terhadap Penjualan Pada Pt. Purnama Indah Punten Hotel

Pada era globalisasi saat ini, dimana kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi menjadi ciri khasnya, sehingga terciptanya sebuah keterbukaan atau transparansi di berbagai bidang, terutama di bidang Teknologi Informasi (IT). Informasi yang cepat dan akurat merupakan bentuk informasi yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Seiring dengan kemajuan Teknologi Informasi tersebut dan perkembangan teknologi telekomunikasi dan komputer menyebabkan terjadinya perubahan kultur masyarakat sehari-hari dan terciptalah suatu integrasi antara komputer dan telepon atau sistem Computer Telephony Integration (CTI), yang mewujudkan media baru berupa internet. Meledaknya penggunaan Internet dan teknologi World Wide Web (WWW atau sering juga disebut Web saja) menyebabkan munculnya teknologi E- commerce yang berbasis teknologi Internet. Dimana E-commerce adalah membeli dan atau menjual secara elektronik dan kegiatan ini dilakukan pada jaringan internet, selain itu juga dapat pemasangan iklan, penjualan dan pelayanan yang terbaik menggunakan sebuah web shop 24 jam bagi pelanggannya.

Dengan semakin matangnya teknologi internet dan web, teknologi- teknologi ini meningkatkan kemampuan dan kecanggihan organisasi / perusahaan dalam hal komunikasi bisnis dan dalam hal kemampuannya berbagi informasi, selain itu berbagi sumberdaya lain yang langka dan berharga. Komersialisasi dan privatisasi internet yang meningkat beberapa tahun yang lalu, telah menjadi dasar pertumbuhan E-commerce. Infrastruktur digital yang menyediakan sarana efisien untuk komunikasi dan pertukaran informasi menjadi media baru yang menarik untuk E-commerce. Di masa lalu, dunia bisnis bisa melakukan aktivitas antara satu dan yang lainnya melalui jaringan, khusus tapi pertumbuhan drastis dari internet telah merubah paradigma tersebut dan akhirnya menjadikannya lebih luas. Dengan semakin maraknya penggunaan internet, perdagangan secara elektronic dilakukan oleh bisnis-bisnis dengan berbagai ukuran. E-commerce konfensional saat ini bisa dilakukan oleh pendatang baru dengan skala internasional.
Dalam mengimplementasikan E-commerce tersedia suatu integrasi rantai nilai dari infrastrukturnya, yang terdiri dari tiga lapis. Pertama, infrastruktur sistem distribusi (flow of good) kedua, infrastruktur pembayaran (flow of money) dan ketiga, infrastruktur sistem informasi (flow of information). Dalam hal kesiapan infrastruktur E-commerce, penulis percaya bahwa logistics follow trade, bahwa semua transaksi akan diikuti oleh perpindahan barang dari sisi penjual kepada pembeli. Agar dapat terintegrasinya sistem rantai suplai dari supplier, ke pabrik, ke gudang, ditribusi, jasa transaksi, hingga ke konsumen maka diperlukan integrasi interprise sistem untuk menciptakan supply chain visibility. Ada tiga factor yang patut dicermati tentang E-commerce yaitu:
Variability, Visibility, dan Velocity (Majalah Teknologi, 2001). Sedangkan kegiatan pemasaran merupakan kegiatan yang sangat penting artinya bagi kelangsungan hidup suatu perusahaan. Dengan kegiatan pemasaran yang baik dan berhasil maka suatu perusahaan diharapkan dapat mencapai target penjualan yang diharapkan.
PT. Purnama Indah Punten Hotel merupakan perusahaan jasa perhotelan yang telah menerapkan media electronic E–Commerce sebagai media promosi maupun transaksi jasa pelayanan, seorang konsumen (dalam negri maupun luar negri) bisa memulai transaksi secara mudah dengan mengunjungi situs PT. Purnama Indah Punten Hotel pada Http://www.purnamahotel.com atau dengan e-mail Headoffice@Purnamahotel.com secara online 24 jam.

1.2. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian pada latar belakang diatas, maka pokok permasalahan yang akan dijawab dalam penelitian ini dirumuskan dengan sebuah rumusan masalah sebagai berikut: “Sejauhmana Pengaruh E-commerce terhadap penjualan dan membandingkan penjualan secara konfensional tahun 2006 pada PT. Purnama Indah Punten Hotel Batu?.”

| Download File Lengkapnya... |
Like Skripsi Ini :

Baca Juga Judul Menarik Lainnya di Bawah INI :

Comment With Facebook!

Rating: 4.5 | Reviewer: Unknown | ItemReviewed: Analisa Implementasi Electronic Commerce Terhadap Penjualan Pada Pt. Purnama Indah Punten Hotel

1 komentar:

Mafia Skripsi mengatakan...

Kunjungan malam hari, senang bisa download judul skrispi gratis lengkap disini salam kenal ya

Posting Komentar