BAB I
PENDAHULUAN
I.1. Latar Belakang Masalah Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Investasi Swasta di Indonesia
Dalam pembangunan ekonomi negara-negara sedang berkembang, penggangguran yang semakin bertambah jumlahnya merupakan masalah yang lebih rumit dan lebih serius daripada masalah perubahan dalam distribusi pendapatan yang kurang menguntungkan penduduk yang berpendapatan terendah.
Keadaan di negara-negara sedang berkembang dalam beberapa dasawarsa ini menunjukkan bahwa pembangunan ekonomi yang telah tercipta tidak sangggup mengadakan kesempatan kerja yang lebih cepat daripada pertumbuhan penduduk yang berlaku. Pertambahan tenaga kerja ternyata tidak dapat diimbangi oleh pertarabahan kesempatan kerja yang diciptakan oleh kegiatan-kegiatan ekonomi yang baru, terutama oleh pertumbuhan kegiatan di sektor industri. Tenaga kerja baru yang tidak dapat memperoleh pekerjaan telah memperbesar jumlah penggangguran yang telah terjadi pada masa-masa sebelumnya. Oleh karena itu, masalah pengangguran yang dihadapi dari tahun ke tahun semakin lama semakin bertambah serius.
Fungsi kapital yang menaikkan produktivitas dalam pertumbuhan ekonomi jangka panjang selain berwujud pabrik-pabrik dan perlengkapan lainnya, juga dapat berupa human capital. Kapital sebagai alat pendorong perkembangan ekonomi, yang dapat dipergunakan langsung maupun tidak langsung dalam produksi untuk menambah output, meliputi investasi dalam pengetahuan teknik/perbaikan-perbaikan dalam pendidikan, kesehatan dan keahlian.
Di negara sedang berkembang seperti Indonesia peranan pemerintah masih tergolong besar. Anggaran pemerintah sangat mempengaruhi kondisi perekonomian. Anggaran pemerintah dapat mempengaruhi tingkat output. Pengaruhnya tergantung kepada pengaruh anggaran terhadap kegiatan sektor swasta. Pengaruh anggaran pemerintah terhadap sektor swasta dapat bersifat substitusi atau komplementer. Anggaran pemerintah bersifat substitusi dengan sektor swasta jika investasi pemerintah bersaing dengan investasi swasta. Anggaran pemerintah dapat bersifat komplementer dengan sektor swasta apabila investasi pemerintah digunakan dalam pembangunan infrastruktur fisik maupun non fisik. Hal ini akan meningkatkan economies of scale melalui perluasan pasar yang selanjutnya akan meningkatkan keuntungan sektor swasta.
Investasi pemerintah juga akan meningkatkan pendapatan secara langsung maupun tidak langsung melalui multiplier effect, sehingga sektor swasta akan terdorong untuk melakukan investasi karena keuntungan yang diperoleh akan meningkat sejalan dengan peningkatan pada permintaan terhadap barang akhir.
Dari latar belakang masalah terebut maka penulis mengambil judul "Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Investasi Swasta di Indonesia (1980-1997) ".
| Download File Lengkapnya... |
| Download File Lengkapnya... |
23.39
Unknown
No comments
Comment With Facebook!
4.5 | Reviewer: Unknown | ItemReviewed: Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Investasi Swasta di Indonesia
Rating:
0 komentar:
Posting Komentar