Follow me on Facebook! Follow me on Twitter!
 7projectsdistro.com - Toko Kaos Distro Online Terlengkap Termurah dan Terpercaya

Analisa Dan Perancangan Sistem Informasi Periklanan Pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam Berbasis Web Dengan Menggunakan Php

PanduanTOEFL Terbaik dengan Metode MindMap
1.1 Latar Belakang Masalah Analisa Dan Perancangan Sistem Informasi Periklanan Pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam  Berbasis Web Dengan Menggunakan Php
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang saat ini dirasakan nyata oleh mayarakat salah satunya adalah bidang teknologi komputer. Pemakaian komputer banyak digunakan oleh lembaga-lembaga atau instansi -instansi baik pemerintah maupun swasta, dengan telah diterapkannya system komputer sangat berguna untuk pengolahan data atau pemberian informasi yang akan mengarah pada pelaksanaan kerja yang lebih efektif dan efisien. Mengacu pada hal tersebut diatas, saya menjadikan Stasiun Radio Discovery Minang Batam yang bergerak dalam bidang Informasi sebagai sarana objek kami untuk melakukan penelitian. Adapun objek lengkapnya saya mengambil pada area tertentu yakni bagian Pelayanan Data Iklan yang ditangani oleh Resepsionis.
Pelayanan data iklan merupakan pusat dari tempat pelayanan transaksi pemesanan dan transaksi pembayaran iklan. Kegunaan dari pelayanan ini sendiri adalah sebagai dokumentasi yang berisi mengenai berbagai macam informasi software dan hardware pemasukan dan keuntungan yang akan dipakai oleh pimpinan atau pihak berwenang lainnya yang akan digunakan untuk operasional. Selama ini dalam melakukan kegiatan pelayanan pemesanan dan pembayaran data iklan masih dilakukan secara manual di bagian Resepsionis. Kesulitan yang selama ini dihadapi adalah setiap pelayanan pemesanan dan pembayaran iklan belum ada pencatatan dokumentasi yang baik, laporan tersebut masih dibuat secara manual dalam sebuah buku dan belum ada lokasi penempatan dokumentasi yang mudah di kontrol. Sedangkan frekuensi pemesanan dan pembayaran iklan sangat padat. Dan apabila terjadi kesalahan dalam melakukan transaksi maka akan mengakibatkan kegiatan operasional menjadi terganggu dan membutuhkan waktu untuk melakukan pengecekan ulang supaya dapat berjalan dengan baik dan tidak ada pihak yang merasa dirugikan baik pelanggan maupun perusahaan. Karena buruknya dokumentasi buku tersebut, maka sangat menyulitkan proses penelusuran data apabila terjadi kesalahan atau komplain.
Dengan adanya jaringan internet, perlahan-lahan seluruh aplikasi yang ada mulai berubah menjadi aplikasi berbasiskan Web. Kemudahan yang dihasilkan oleh jaringan internet ini juga dapat digunakan untuk pembuatan suatu aplikasi perangkat lunak yang memanfaatkan infrastruktur jaringan computer IntraNet yang ada di perusahaan. Dengan adanya jaringan IntraNet yang memungkinkan pembuatan aplikasi berbasiskan Web, dengan harapan untuk mempermudah akses data iklan yang ada pada bagian resepsionis diproses oleh bagian accounting dan penyiaran ataupun pihak managerial.
Teknologi internet sudah terbukti merupakan salah satu media informasi yang efektif dan efisien dalam penyebaran informasi yang dapat diakses oleh siapa saja, kapan saja dan dimana saja. Teknologi internet mempunyai efek yang sangat besar pada perdagangan atau bisnis. Hanya dari rumah atau ruang kantor, pelanggan dapat memesan iklan pada layar komputer. Karyawan dapat menghemat waktu dan biaya karena tidak perlu datang kekantor.
Diera globalisasi penguasaan terhadap informasi tidak cukup hanya sekedar menguasai, diperlukan kecepatan dan ketepatan. Sebab hampir tidak ada guna menguasai informasi yang telah usang, padahal perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat cepat mengakibatkan usia informasi menjadi sangat pendek, dengan kata lain, informasi lama akan diabaikan dengan adanya informasi yang lebih baru. Seperti layaknya setiap perusahaan memiliki pandangan atau strategi tersendiri terhadap teknologi informasi yang dimiliki.
Salah satu kunci keberhasilan perusahaan adalah dengan mengenal kondisi perusahaan sebaik mungkin terutama untuk kegiatan yang memiliki peranan penting dalam perusahaan, namun setiap perusahaan tidak terlepas dari berbagai masalah yang dihadapi yang timbul dari setiap kegiatan yang berlangsung diperusahaan tersebut, hal ini dapat diakibatkan oleh kurang efisiennya sistem informasi yang bertanggung jawab atas pengolahan data menjadi informasi pada perusahaan tersebut.
Memasuki era globalisasi sekarang ini perusahaan dituntut untuk bekerja lebih profesional, maka perlu dilakukan perubahan kearah perbaikan disegala bidang. Sehubungan dengan meningkatnya pengetahuan teknologi yang sedang berkembang maka diciptakanlah suatu alat elektronik yang dapat diandalkan untuk mengolah data dan informasi yang disebut dengan komputer. Dengan komputer dapat membantu manusia khususnya dalam mengolah data, menyimpan, memperbaiki dan mengambil informasi yang di butuhkan dengan cepat.
Dengan perubahan tersebut maka pengolahan sumber daya yang dimiliki perusahaan diupayakan secara optimal untuk meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan sehingga memuaskan pelanggan, dan mengurangi sekecil mungkin dampak dari kelemahan yang dimiliki perusahaan, menanggulangi setiap ancaman yang mengganggu jalannya perusahaan serta tanggap terhadap setiap peluang yang ada.
Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat telah menjadi tantangan dan solusi yang handal pada perusahaan yang melakukan proses data yang semakin hari semakin besar dalam mengoptimalkan sistem yang meningkatkan daya saing pada perusahaan. Budaya baru pada penggunaan teknologi komputer semakin ditonjolkan, ini tampak dari adanya bukti nyata dalam usaha peningkatan efektifitas perusahaan.
Didalam kegiatan atau aktivitas suatu perusahaan sistem pengolahan data memegang peranan yang sangat penting, ini dikarenakan sistem pengolahan data akan diharapkan menghasilkan suatu informasi yang berkualitas dan yang dapat memberikan suatu data yang dapat membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan. Dengan adanya sistem pengolahan data, pimpinan akan lebih mudah untuk melakukan revisi dan perencanaan kerja kedepannya.
Untuk pembuatan aplikasi secara online, sekarang ini telah tersedia arsitektur berbasiskan teknologi Web dan didukung oleh perangkat-perangkat yang bersifat open source, seperti system operasi Linux, Web server apache, data server MySQL , ASP ( active server pages ), bahasa pemograman PHP ( php: Hypertext preprocessor ). Dalam hal ini penulis akan menggunakan bahasa pemograman PHP untuk pembuatan aplikasi perangkat lunak berbasis web, design web menggunakan Adobe Dreamweaver CS3 dan pembuatan database MySQL. System ini dapat diakses melalui computer client dengan menggunakan jaringan intranet yang ada diperusahaan.
Dari latar belakang judul di atas, maka penulis ingin melakukan suatu penelitian dengan judul “ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERIKLANAN PADA STASIUN RADIO DISCOVERY MINANG BATAM BERBASIS WEB DENGAN MENGGUNAKAN PHP”.

1.2 Rumusan Masalah
Setelah melakukan penelitian, penulis menemukan beberapa permasalahan yang sering terjadi pada sistem pencatatan manual atau pencatatan menggunakan buku yang dilakukan oleh petugas Reseptionis Stasiun Radio Discovery Minang Batam. Adapun permasalahan-permasalahan tersebut antara lain :
1. Bagaimanakah merancang suatu sistem informasi yang mampu menjamin keakuratan data iklan ?
2. Apakah keamanan dan integritas data pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam sudah terjamin?
3. Bagaimanakah cara menyajikan laporan dengan cepat dan akurat?

1.3 Batasan Masalah
Mengingat luasnya permasalan yang ada pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam maka penulis memberikan batasan terhadap ruang lingkup permasalahan yang akan dibahas yaitu perancangan data iklan di area Reseptionis yang meliputi nomor iklan, nama iklan, alamat pelanggan, nama pelanggan, nama staf, status iklan, jumlah siaran iklan perhari, tanggal pemesanan dan berakhir serta pembuatan laporan.

1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian yang dilakukan pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam diantaranya adalah:
1. Merancang sistem informasi periklanan yang mampu menjamin keakuratan data dan penyajian laporan yang cepat dan akurat.
2. Menerapkan database yang terkomputerisasi sehingga keamanan dan integritas data terjamin.

| Download File Lengkapnya... |
Like Skripsi Ini :

Baca Juga Judul Menarik Lainnya di Bawah INI :

Comment With Facebook!

Rating: 4.5 | Reviewer: Unknown | ItemReviewed: Analisa Dan Perancangan Sistem Informasi Periklanan Pada Stasiun Radio Discovery Minang Batam Berbasis Web Dengan Menggunakan Php