Follow me on Facebook! Follow me on Twitter!
 7projectsdistro.com - Toko Kaos Distro Online Terlengkap Termurah dan Terpercaya

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Sdn No. 051 Inpres Lampa Kabupaten Polewali Mandar

PanduanTOEFL Terbaik dengan Metode MindMap
A. Latar Belakang Masalah Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Sdn No. 051 Inpres Lampa Kabupaten Polewali Mandar
Pendidikan agama Islam sebagai salah satu cabang ilmu, ia menempati posisi strategis dalam membentuk kepribadian manusia. Betapa tidak, dengan pendidikan agama Islam, manusia dapat menemukan hal yang mesti dilakukan untuk memperoleh kedamaian hidup sekaligus akan menemukan berbagai hal yang sama sekali tidak diinginkan oleh agama Islam.
Perkembangan kepribadian anak, bukan saja dipengaruhi oleh pendidikan agama di rumah, tetapi juga ikut memberikan kontribusi bagi pola pendidikan agama di luar rumah. Semua orang terlibat dalam proses pendewasaan anak melalui pengembangan jasmani dan rohani. Hal ini merupakan hakikat amar ma’ruf nahi munkar dalam Islam, yaitu menyeru dan mengajak semua orang ke jalan Tuhan melalui pendidikan seumur hidup dalam arti pendidikan agama Islam.
Sesuatu yang janggal bila pendidikan agama tidak ditanamkan pada diri anak karena dengan sendirinya seorang anak sulit untuk mencapai dan membentuk sikap dan pribadi yang baik. Oleh karena itu, pendidikan agama sangatlah penting, dan merupakan tanggung jawab orang tua sebagai pendidik pertama dan utama. Tanpa melalui proses pendidikan agama pada anak di dalam keluarga, maka akan mempengaruhi atau bahkan dapat menghambat proses pertumbuhan kepribadian anak dalam memasuki fase dan tahap yang akan dilaluinya menuju kedewasaannya.
Memahami dengan jelas pendidikan agama Islam justru akan memberikan isyarat kepada manusia untuk ekstra hati-hati dalam melangkah dan berbuat. Disbanding bila tidak memiliki pemahaman pendidikan agama Islam, manusia jelas akan kasak-kusuk mau berpihak kemana ketika menghadapi sesuatu yang memerlukan motivasi dan penjelasan agama Islam itu sendiri.
Pemikiran di atas tentu memerlukan perhatian yang serius dari seluruh manusia terutama dari kalangan pemerhati pendidikan. Tanpa perhatian serius, tentu akan menemukan kesulitan untuk mendalami ilmu-ilmu agama, antara lain harus termotivasi dengan minat belajar yang tinggi. Tanpa adanya minat untuk mempelajari pendidikan agama Islam mustahil akan mampu memahami ajaran agama Islam dengan baik. Itulah salah satu hikmah atau kandungan firman Allah dalam QS. An-Nahl: 125, sebagai berikut:
ادْعُ إِلَى سَبِيلِ رَبِّكَ بِالْحِكْمَةِ وَالْمَوْعِظَةِ الْحَسَنَةِ وَجَادِلْهُمْ بِالَّتِي هِيَ أَحْسَنُ إِنَّ رَبَّكَ هُوَ أَعْلَمُ بِمَنْ ضَلَّ عَنْ سَبِيلِهِ وَهُوَ أَعْلَمُ بِالْمُهْتَدِينَ

Terjemahnya:
Serulah (manusia) kepada jalan Tuhan-mu dengan hikmah dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk.

Berbicara mengenai minat belajar tentu berlaku untuk semua kalangan dan jenjang pendidikan. Pada jenjang pendidikan misalnya, dari masa usia dini (kanak-kanak) mestinya sudah ditanamkan minat belajar, karena kalau minat belajar tidak dimulai dari usia dini, besar kemungkinan akan berpengaruh terhadap minat belajar pada usia selanjutnya.
Khususnya minat belajar pendidikan agama Islam bagi seorang anak mutlak sangat diperlukan, selain untuk memperoleh pemahaman (ilmu) pendidikan agama Islam, yang paling penting adalah dengan memahami pendidikan agama Islam maka anak lebih berpeluang untuk menampakkan sikap yang terpuji, terhindar dari hal-hal yang bertentangan dengan ajaran agama Islam. Dengan pendidikan agama Islam yang diperoleh sejak usia kanak-kanak, maka kelak anak tersebut akan menjadi generasi yang rabbani, generasi harapan bangsa.
Tidak dapat disangkal bahwa adanya minat belajar pendidikan agama Islam pada diri seorang anak, tentu terdapat faktor-faktor yang cukup berpengaruh. Pengaruh tersebut diharapkan mengarah kepada hal-hal yang positif. Sehubungan dengan hal tersebut pada penyusunan skripsi ini, akan dikaji faktor-faktor yang mempengaruhi sebagai penyebab pada peningkatan minat belajar pada siswa SDN No. 051 Inpres Lampa Kabupaten Polewali Mandar.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian pembahasan di atas, maka akan memudahkan proses pembahasan selanjutnya, akan dikemukakan permasalahan pokok yang akan dibahas dalam penelitian skripsi ini, sebagai berikut:
1. Faktor-faktor apakah yang mempengaruhi minat belajar pendidikan agama Islam siswa SDN No. 051 Lampa Kabupaten Polman?
2. Sejauhmana minat belajar dapat mendukung proses belajar mengajar pendidikan agama Islam siswa SDN No. 151 Lampa Kabupaten Lampa?

| Download File Lengkapnya... |
Like Skripsi Ini :

Baca Juga Judul Menarik Lainnya di Bawah INI :

Comment With Facebook!

Rating: 4.5 | Reviewer: Unknown | ItemReviewed: Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Sdn No. 051 Inpres Lampa Kabupaten Polewali Mandar

0 komentar:

Posting Komentar