Follow me on Facebook! Follow me on Twitter!
 7projectsdistro.com - Toko Kaos Distro Online Terlengkap Termurah dan Terpercaya

Pembuatan Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko Dengan Menggunakan PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8

PanduanTOEFL Terbaik dengan Metode MindMap
1.1 Latar Belakang Pembuatan Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko Dengan  Menggunakan PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8

Kemajuan yang pesat dalam Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) dewasa ini telah diciptakan dan dikembangkan berbagai bentuk peralatan canggih serta dipergunakan dalam segala bidang kehidupan. Seiring dengan berkembangnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi saat ini menuntut Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, berkualitas dan berdaya guna sehingga mampu menghadapi tantangan terutama di Era Globalisasi saat ini. Kita mengharapkan segalanya dapat terwujud dengan lebih cepat dan lebih baik. Perusahaan-perusahaan menampilkan profil dan memasang iklan di internet, dunia hiburan pun sudah merambah ke internet. Transaksi jual beli dan Perbankan juga sudah memanfaatkan fasilitas internet ini untuk menjalankan transaksinya. Begitu juga Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko sebagai salah satu lembaga pendidikan yang telah menjadi sekolah yang bergengsi di mukomuko dirasa perlu untuk menggunakan fasilitas internet untuk menginformasikan segala aktifitas pada MAN Mukomuko kemasyarakat luas, baik dilingkungan Kabupaten Mukomuko maupun di luar Kabupaten Mukomuko, Dan untuk menjaga semua itu diperlukan sebuah sarana dan prasarana yang harus dibangun yaitu Sistem Informasi yang berbasis Portal. Sistem Informasi yang berbasis Portal ini sangat dibutuhkan oleh MAN Mukomuko, karena dengan adanya Portal tersebut maka MAN Mukomuko dapat menyajikan informasi kepublik secara online, dan dapat menerima masukan-masukan secara langsung dari masyarakat. Berdasarkan latar belakang diatas maka penulis akan membuat suatu Program Portal pada MAN Mukomuko dengan menggunakan Bahasa Pemrograman PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8, dengan judul “Pembuatan Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko Dengan Menggunakan PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8
1.2 Rumusan Masalah
Uraian Latar Belakang diatas mendasari penulis untuk membuat rumusan masalah untuk penulisan skripsi ini sebagai berikut:
Bagaimana membuat Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko dengan menggunakan Bahasa Pemrograman PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8.

1.3 Batasan Masalah
Dalam penulisan tugas akhir ini penulis memberikan batasan masalah hanya pada “Terealisasinya Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko dengan Menggunakan PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8” yaitu Sejarah MAN Mukomuko, Visi dan Misi, Struktur Organisasi, Profil Kepala Sekolah, Profil Tim Pengajar atau Guru, Fasilitas-fasilitas dan Unggulan- unggulan yang dimiliki MAN Mukomuko.

| Download File Lengkapnya... |
Like Skripsi Ini :

Baca Juga Judul Menarik Lainnya di Bawah INI :

Comment With Facebook!

Rating: 4.5 | Reviewer: Unknown | ItemReviewed: Pembuatan Portal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mukomuko Dengan Menggunakan PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8